Halo teman-teman semua.
Semenjak 22 Juli 2024, ketika aku dinyatakan diterima menjadi PPDS Anak FKUI periode Juli 2024, aku berniat mengshare sebuah tulisan tentang pengalaman tes.
Sejujurnya, aku membuat ini karena ini adalah hal yang aku selalu cari. Sejak pre-klinik, aku sering membaca tulisan Tips dan Pengalaman dokter-dokter untuk masuk PPDS Anak FKUI. Walaupun tidak banyak dokter yang update pengalaman terbaru, aku selalu baca berulang-ulang agar aku bisa mempersiapkan dan merancang strategi dengan baik.
Alhamdulillah, saat ini aku sudah bisa menulis pengalamanku. Semoga ini membantu teman-teman ya.
Here we go...
Jadi, untuk menjadi seorang PPDS Anak FKUI, kita akan melalui 6 tahapan ujian.
1. SIMAK UI
Ini adalah gerbang utama. Soal SIMAK UI untuk spesialis terdiri dari TPA dan Bahasa Inggris. Berikut pembagian soalnya.
- TPA (100 soal): verbal 40 soal, kuantitatif, 35 soal, logika 25 soal
- Bahasa Inggris (90 soal): structure 40 soal, reading 50 soal
Menurutku, kita harus menyediakan waktu tersendiri untuk belajar SIMAK sejak jauh-jauh hari. Mungkin, kalau kita habis lulus SMA, bisa mengerjakannya dengan lebih mudah. Namun, karena selama menjalani kuliah kedokteran, interaksi dengan matematika sudah minim, sehingga perlu latihan lagi dengan rumus-rumus.
Untuk bahasa Inggris, memang tidak ada listeningnya. Namun, structure dan readingnya cukup tricky, sehingga perlu latihan berulang-ulang.
2. MMPI
Tes MMPI ini tidak perlu belajar. Cukup menenangkan pikiran, menjernihkan hati dan jiwa sejak satu minggu sebelumnya. Usahakan sarapan yang kenyang dan persiapkan peralatan serta transportasi yang nyaman menuju tempat ujian. Karena, satu hal kecil yang mengganggu pikiran kita, bisa runyam.
Jujurlah saat menjawab dan jadilah diri sendiri apa adanya. Jangan menjawab terburu-buru. Karena meskipun ini mudah, tapi banyak yang mengulang.
3. Wawancara Psikiatri
Sama halnya dengan MMPI. Tes ini tidak perlu belajar. Sifatnya mungkin mengkonfirmasi hasil tes MMPI yang ada. Yang ditanyakan tentunya seputar diri kita secara personal.
4. Ujian Tulis
Ujian tulis yang diadakan prodi ini berfokus tentang materi anak. Soal dibuat oleh kolegium dan bersifat pilihan ganda. Sayangnya, aku lupa jumlah soal kemarin pastinya berapa, mungkin sekitar 70 soal. Kalau teman-teman mendalami materi anak dari buku-buku wajib Pediatri, serta sering latihan soal, aku yakin bisa mengerjakan dengan baik.
5. Ujian OSCE
OSCE ini termasuk ujian yang baru dilaksanakan karena baru ada sejak satu periode sebelum aku. Ada 7 station dan salah satunya istirahat. Kalau teman-teman sudah ikut APRC dan Resusitasi Neonatus, kira-kira seperti itu OSCEnya. Untuk ujian yang ini, memang perlu latihan yang banyak. Usahakan perut kenyang saat sarapan, karena rasa tegang itu menguras energi. Apalagi mendengar bel OSCE yang persis saat preklinik.
6. Ujian Wawancara
Tahap ujian terakhir adalah ujian wawancara dengan Prof/Dokter. Ada 3 konsulen yang mewawancarai dan pertanyaan yang diberikan meliputi latar belakang diri, akademik, dan kesiapan menjadi seorang residen. Pasti teman-teman juga sudah tau pertanyaan umum yang ditanyakan seperti motivasi, kenapa memilih prodi ini, dll. Usahakan sudah mengenal diri sendiri agar bisa menjawab pertanyaan dengan baik. Siapkan diri sebaik mungkin, sudah sarapan, hati senang, itu penting sekali.
Sekian.
Sebenarnya ada ujian ke-7 yang tidak tertulis. Ujian tersulit karena tidak tau bisa dipelajari dimana.. Ceritaku terkait ujian ke-7 ada di caption reels instagram. Klik disini
Terima kasih sudah membaca hingga akhir. Semangat teman-teman yang ingin masuk PPDS Anak FKUI.
Jangan lupa bahwa minta restu dan ridho orangtua.
Cheers,